Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark Gratis Tanpa Aplikasi

Cerdaskan.com – Aplikasi TikTok sendiri menyediakan layanan untuk para penggunanya yang ingin mengunduh video, hanya saja sayangnya video yang diunduh memiliki watermark tersendiri sehingga butuh layanan download video TikTok tanpa watermark.

TikTok menjadi salah satu aplikasi yang banyak digunakan masyarakat karena memuat banyak koleksi video pendek yang menarik. Dari video tersebut, penonton bisa mengunduh video pendek untuk kemudian membagikannya di media sosial milik mereka sesuai kebutuhan.

Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark Melalui Situs Online Gratis

Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark Gratis Tanpa Aplikasi

Ada beberapa aplikasi berbasis web atau bisa disebut dengan situs online yang menyediakan layanan download video TikTok tanpa watermark atau tanda air. Di bawah ini akan kami jabarkan cara download tiktok tanpa watermak yang super mudah, gratis dan tentunya tanpa aplikasi di berbagai situs TikTok Downloader.

1. SSSTikTok

Situs yang pertama dengan layanan untuk unduh video pendek di TikTok adalah sebuah situs yang bisa digunakan secara gratis untuk download video TikTok tanpa watermark yang ada di aplikasi TikTok hanya dengan menyalin linknya saja.

Berikut adalah beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk mengunduh video pendek yang ada di TikTok dengan situs SSSTikTok :

  • Salin terlebih dahulu link video yang ingin diunduh dengan menggunakan layanan situs website SSSTikTok.
  • Kunjungi halaman resmi dari situs website SSSTikTok yaitu di https://ssstik.io/id/download-TikTok-mp3/
  • Temukan kolom untuk tempat menyalin link video yang ingin diunduh, tempelkan salinan link tersebut
  • Klik tombol “Unduh” kemudian tunggu proses untuk mengunduh video pendek di TikTok dalam beberapa waktu (kecepatan unduh sesuai dengan kualitas kecepatan akses internet yang Anda miliki)
  • Proses unduh selesai dan langsung tersimpan di galeri penyimpanan video Anda. Kini Anda bisa menikmati video pendek dari TikTok tanpa watermark serta bisa menontonnya secara offline (tak butuh akses internet)

2. Savefrom.net

Anda juga bisa menggunakan layanan situs Savefrom.net untuk mengunduh dan menyimpan beragam video pendek TikTok tanpa perlu install aplikasi atau harus mendaftar terlebih dahulu. Untuk mengunduh, yang perlu disiapkan adalah tautan atau link video yang ingin diunduh.

Berikut beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk menggunakan situs Savefrom.net untuk mengunduh video TikTok.

  • Buka aplikasi TikTok yang terinstal di perangkat HP Anda
  • Lalu pilih video yang ingin diunduh, kemudian salin link atau alamat URL-nya
  • Kunjungi situs www.savefrom.net dengan menggunakan browser yang ada di perangkat HP Anda
  • Cari kolom untuk memasukkan link yang sudah disalin, tempelkan link dengan benar
  • Tunggu hingga ada thumbnail video yang muncul secara otomatis, kemudian klik tombol Donwload yang ada di thumbnail tersebut
  • Tunggu hingga proses download selesai dan file video tersimpan di perangkat HP Anda
  • Kini Anda bisa menonton video pendek dari TikTok tanpa watermark yang juga bisa langsung diupload di media sosial yang digunakan.

3. SnapTik

Situs SnapTik merupakan salah satu situs download video TikTok tanpa watermark terbaik yang memberikan layanan untuk unduh video TikTok tanpa watermark. Untuk menggunakan layanannya pun terhitung sangat mudah dan cepat karena tak perlu mengunduh dan install aplikasi apa pun.

Di bawah adalah beberapa langkah yang harus Anda lakukan untuk mengunduh video pendek di TikTok dengan menggunakan situs SnapTik.

  • Buka aplikasi TikTok terlebih dahulu di perangkat yang Anda gunakan
  • Pilih video yang ingin diunduh, kemudian salin tautan atau linknya dengan melakukan tap di bagian tombol dengan ikon panah melengkung yang ada di bagian kanan bawah layar
  • Klik untuk Salin untuk menyalin link tersebut
  • Lalu buka browser untuk berkunjung ke alamat URL situs SnapTik yaitu di https://snaptik.app/ID lalu dapatkan kolom khusus untuk menempelkan link video yang ingin disalin
  • Klik Download untuk mengunduh video pendek TikTok yang diinginkan, kemudian pilih tombol Download kembali untuk memilih jenis server yang digunakan yaitu server 1 atau 2
  • Tunggu hingga proses download selesai dilakukan dan file video tersimpan di media penyimpanan perangkat HP Anda

4. TikMate

Jika Anda sedang mencari referensi situs website yang terbilang mudah dan cepat untuk mengunduh video pendek dengan kualitas terbaik di TikTok, maka TikMate mungkin bisa memenuhi harapan Anda.

Ada beberapa langkah yang perlu dilakukan untuk mengunduh video dengan menggunakan layanan situs ini.

  • Salin link dari video TikTok yang ingin diunduh terlebih dahulu
  • Kemudian kunjungi situs TikMate dengan menggunakan browser di perangkat HP Anda yaitu di alamat https://tikmate.online/
  • Tempelkan link tautan video yang sebelumnya sudah disalin di kolom yang tersedia yang bertuliskan “Paste video URL from TikTok”
  • Klik tombol yang berwarna abu-abu dengan symbol ikon panah ke arah bawah
  • Jika di tengah menunggu notifikasi download ada iklan yang muncul, Anda bisa langsung klik tanda X atau close untuk menutupnya
  • Kemudian akan muncul sebuah kotak notifikasi yang berisi konfirmasi untuk permintaan download video TikTok yang diinginkan

5. TikTokDownloader.org

Kemudian untuk rekomendasi situs yang terakhir adalah TikTokDownloader yang juga bisa Anda gunakan untuk mengunduh video pendek TikTok tanpa aplikasi dan tanpa mendaftar terlebih dahulu secara gratis.

Cara yang perlu dilakukan pun hampir sama dengan cara yang dilakukan pada situs unduhan lainnya yaitu:

  • Salin alamat URL dari video yang ingin diunduh, kemudian tempelkan di kolom yang tersedia
  • Klik tombol yang bertuliskan “Check Video” yang terletak di bagian bawah kolom
  • Tunggu beberapa waktu hingga tersedia tombol yang bertuliskan “Download Video” dengan tombol berwarna hijau. Setelah itu, kemudian browser akan mengalihkan laman untuk menuju ke video TikTok yang ingin diunduh
  • Untuk mengunduhnya, Anda bisa melakukan klik kanan, kemudian pilih untuk “save video as”.

Keuntungan Download TikTok Tanpa Watermak Via Situs Online

Dari sekian banyak situs website yang memberikan layanan untuk download video TikTok tanpa watermark yang diinginkan, memang hanya ada beberapa alamat situs yang direkomendasikan. Alasannya adalah karena memiliki layanan terbaik sekaligus dengan beragam keunggulan di dalamnya.

Berikut adalah beberapa keunggulan jika menggunakan layanan situs SnapTik untuk mengunduh video TikTok yang Anda inginkan.

Aman dari Virus

Selain memiliki cara pemakaian yang mudah, menggunakan layanan SnapTik juga dijamin aman sehingga pengunjung situs tak perlu khawatir akan takut terkena serangan virus pada perangkat yang digunakan.

Tanpa Watermark atau Tanda Air

Sehingga Anda pun lebih nyaman dan leluasa untuk menggunakan video sesuai kebutuhan. Namun meski begitu, secara etika Anda harus tetap meminta izin pada pemilik video sebelum mengunduh dan menggunakannya sesuai kebutuhan.

Resolusi Tinggi

Hasil video yang diunduh juga memiliki kualitas yang bagus dan terbaik. Yaitu memiliki resolusi tinggi alias HD sehingga jernih dan nyaman untuk ditonton.

Bisa Nonton offline

Keunggulan lainnya adalah pengguna bisa menonton hasil video TikTok yang diunduhnya secara offline atau tak membutuhkan akses internet lagi.

Bisa Dibagikan ke Media Sosial

Biasanya pengunduh video TikTok memiliki tujuan untuk mengunggah video yang diunduhnya di laman media sosial mereka. Dengan layanan SnapTik, tersedia fitur untuk langsung berbagi setelah menggunakan layanan download video TikTok tanpa watermark.

Penutup

Itulah pembahasan mengenai cara download video TikTok tanpa watermak yang paling mudah, gratis dan tanpa membutuhkan aplikasi tambahan. Anda bisa dengan mudah mendownload video TikTok yang diinginkan hanya dengan menempelkan link videonya di kolom download yang tersedia di tiap situs online. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *