10 Tips Membeli Mobil Bekas Agar Tidak Kecewa

Cerdaskan.com – Pernahkah pembaca membeli mobil bekas namun ternyata kondisinya tidak seperti yang diharapkan? Atau mungkin pembaca ada rencana untuk membeli mobil bekas namun kuatir kecewa? Membeli mobil bekas memang tidak semudah yang dibayangkan. Pertimbangan utama tentunya dari segi harga yang jauh lebih murah dibanding membeli mobil baru. Namun diperlukan kejelian sebelum membeli guna menghindari kekecewaan di kemudian hari. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum Anda memutuskan untuk membeli. Berikut tipsnya.

Tips membeli mobil bekas

10 Tips Membeli Mobil Bekas

1. Tentukan Anggaran

Seringkali keinginan mengalahkan kebutuhan. Apa yang Anda Butuhkan? Sebuah kendaraan (mobil). Namun melihat begitu banyak pilihan, Anda tergoda untuk membeli mobil yang sebenarnya melebihi kemampuan keuangan Anda. Untuk itu agar supaya tidak jebol kantong, tentukan batas maksimum harga mobil bekas yang ingin Anda beli dan jangan melampaui angka tersebut. Periksa kemampuan keuangan dengan seksama dan pastikan bahwa pembelian mobil bekas tersebut tidak akan mengganggu keuangan Anda.

2. Dapatkan Informasi Mobil Yang Akan Dibeli

Sebelum membeli mobil bekas, cari tahu sebanyak mungkin tentang mobil tersebut. Segala plus dan minusnya. Cek spesifikasi mobil, cek kondisinya, tahun produksi, catatan perawatan dari riwayat buku servis dan sejarah pemilik mobil. Pastikan untuk memperhatikan faktor-faktor penting seperti mesin, transmisi, kelistrikan dan kondisi bodi mobil.

3. Periksa Kondisi Fisik Mobil

Ketika melihat mobil bekas yang ingin dibeli, jangan sungkan untuk memeriksa kondisi fisik mobil secara menyeluruh. Apakah sepertinya pernah tabrakan, dicat ulang, ganti spareparts. Periksa pula kondisi mesin, transmisi, kelistrikan, suspensi, sistem pendingin dan sistem bahan bakar.

4. Lakukan Test Drive (Uji Kemudi)

Bila cukup tertarik untuk membelinya, Anda bisa minta kepada pemilik atau showroom untuk dapat melakukan test drive (uji kemudi) terlebih dahulu. Test drive ini sangat penting untuk membantu Anda mengetahui apakah mobil tersebut nyaman untuk dikendarai, dan apakah semua fitur di dalam mobil berfungsi dengan baik.

5. Periksa Dokumen Kendaraan

Pastikan bahwa dokumen kendaraan mobil bekas yang ingin Anda beli lengkap dan sah. Periksa dokumen diantaranya seperti Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK), Bukti Pemilikan Kendaraan Bermotor (BPKB), slip terkini pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), buku service, buku manual, faktur pembelian mobil serta asuransi kendaraan bila ada. Disarankan untuk memeriksa dan mengcopy pula kartu identitas (KTP) sang penjual, siapa tahu diperlukan di kemudian hari.

6. Walaupun Sangat Murah, Hindari Membeli Mobil Bekas Kecelakaan Dan Kebanjiran

Pastikan bahwa mobil bekas yang akan Anda beli tidak bekas tabrakan dan kebanjiran. Karena hal itu dapat mempengaruhi kondisi mobil secara keseluruhan.

7. Gunakan Jasa Mekanik

Dalam memeriksa kendaraan, alangkah baiknya bila mengajak serta mekanik atau teman yang sangat faham akan mobil untuk memeriksa mobil bekas yang akan Anda beli. Mereka dapat melakukan pemeriksaan dengan lebih seksama dan memberikan penilaian yang obyektif akan kondisi mobil tersebut.

Peran orang mekanik atau temanmu yang faham akan kendaraan (bisa mekanik atau teman) merupakan salah satu kiat aman membeli mobil bekas yang berkualitas. Dengan keahlian dan wawasan yang dimilikinya, mereka dapat membantu Anda memeriksa kondisi mobil bekas tersebut dengan lebih detil, termasuk dapat mengetahui bila ada kerusakan atau kekurangan.

Poin ini sangat penting agar Anda tidak terjebak dalam buaian sang penjual. Dengan bantuan tersebut, Anda akan merasa lebih yakin dalam memutuskan.

8. Cek Harga Pasar

Sebelum memutuskan untuk membeli, lakukan pengecekan harga pasar mobil bekas yang akan Anda beli. Jangan terburu-buru memutuskan apalagi hannya karena harga yang ditawarkan terlalu murah dibanding harga pasar karena bisa saja itu pertanda bahwa mobil tersebut memiliki masalah, entah di surat-suratnya atau kondisinya.

9. Jangan Mudah Tergiur Diskon Besar

Secara psikologis, diskon besar tentunya sangat menggiurkan namun tetapi tetap jaga kehati-hatian dan kejelian. Pastikan untuk cek kembali kondisi dan kelengkapan mobil tersebut berikut surat-suratnya dan pastikan bahwa mobil tersebut masih layak pakai.

10. Jangan Sungkan Untuk Menawar

Ketika membeli mobil bekas, jangan sungkan atau ragu untuk menawar. Usahakan untuk menawar dengan harga yang lebih rendah dari yang ditawarkan atau bisa juga lebih rendah dari harga pasar, namun tetap masuk akal dengan kondisi mobil tersebut.

Demikian 10 tips membeli mobil bekas agar Anda tidak kecewa di kemudian hari. Semoga berguna.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *