Gemes! 5 Karakter Anime Paling Lucu

luffy bentuk lope

Ini adalah karakter anime lucu versi Saya. Kelucuannya Saya lihat dari tingkah laku, bentuk fisik dan suaranya.

Kalau lucu dilihat dari seberapa jago karakter anime ngelawak, ini kasusnya beda lagi. Tapi karakter anime lucu yang pinter ngelawak menurut Saya:

  • Luffy, One Piece
  • Naruto, Naruto
  • Rock Lee, Naruto
  • Edward, Fullmetal Alchemist
  • Brook, One Piece
  • Usopp, One Piece
  • Franky, One Piece

Warna komedi Saya agak berbeda dari kalian. Tapi ketujuh orang ini cukup membuat Saya mudah tertawa. Apalagi kalau sudah lihat Luffy. 


Dan berikut ini adalah beberapa karakter anime lucu yang dilihat dari tingkah laku, fisik dan suaranya.


Gemes 100x Lipat! 5 Karakter Lucu di Anime 


tony tony chopet

1. Tony Tony Chopper (One Piece)


Dari berbagai judul anime yang sudah Saya tonton, karakter anime ini lah yang paling lucu. Baik dilihat dari tingkah laku, fisiknya dan juga suaranya. Pengisi suara Chopper juga sangat imut, dia pengisi suara yang sama untuk karakter Konohamaru di anime Naruto. Pernah pengisi suara Chopper berubah, dan efek lucunya agak berkurang. Daya tarik utama Chopper memang ada di suaranya.


matanya kecolok teropong

Chopper paling gemesin kalau sedang dipuji, dia tidak suka dipuji tapi selalu tersipu malu saat dipuji. Matanya akan melengkung manis, pipinya bersemu merah, dan kakinya tidak bisa diam. Begitu juga tangannya. Kadang saat dipuji rusa ini juga malah menari. 


pantatnya abis kena wajan

Terlepas dari itu, dia adalah karakter anime yang memiliki hati baik. Dia adalah seorang dokter, siapapun selalu ia tolong. Meskipun penjahat sekalipun. Dia sangat mengutamakan nyawa manusia, dan profesinya ini sudah seperti reflek saraf hidupnya. Ada orang yang sakit sedikit saja, dia langsung sigap mengobati.


gemesh


panda kecil


2. Shao May (Fullmetal Alchemist Brotherhood)


Sering disebut sebagai kucing hitam, padahal aslinya dia adalah Panda yang memiliki penyakit tidak bisa tumbuh besar seperti panda yang lain. Dia dibuang dari lingkungan hidupnya, kemudian dipungut oleh May Chang.


nangis


Dalam setiap adegan di anime Fullmetal Alchemist, Shao May tak pernah bersuara. Tapi ekspresinya dapet banget. Dia bisa berkelahi, tonjok sana-sini, tendang lawan sampai mental. Bukannya nakutin tapi malah kelihatan tambah imut.


makan

Soalnya kakinya kelihatan kecil, tangannya juga, jadi lucu aja gitu lihatnya. Shao May paling suka nemplok di pundak, dia suka memperhatikan lingkungan sekitar, dan bisa membaca situasi keadaan sedang dalam bahaya atau aman.


ngambek

Kadang Shao May juga dibiarkan jalan sendiri. Lari ngejar-ngejar May Chang. Gemoy banget kakinya.




babi


3. Mr. Hawk (Seven Deadly Sins)


Hawk adalah babi yang bisa bicara, dia peliharaan kapten 7 Dosa Besar, Meliodas. Kebetulan Meliodas juga membuka Bar berjalan yang digendong di atas tubuh Babi raksasa. Tugas Hawk di Bar tersebut memakan sampah makanan dari sisa-sisa pengunjung.


babi


Babi ini cerewet, tapi celotehannya sangat lucu. Kalau terlibat dalam perkelahian, dia yang paling berani dan banyak berkorban untuk teman-temannya. Padahal sebenarnya dia makhluk lemah.

babi

Hawk sebenarnya adalah Babi penghuni Neraka. Dia diturunkan ke bumi oleh Raja Iblis (Ayah Meliodas) untuk mengawasi kehidupan Meliodas. Sebelum ada Hawk, Raja Iblis mengirim hewan yang lain tapi selalu mati karena mereka tidak bisa menyamai kehidupan abadi Meliodas. Beda lagi dengan Hawk.


babi


Beberapa kali dia terbunuh, kulitnya gosong berubah jadi Babi panggang. Tapi ternyata dia masih mampu hidup. Selain itu, Hawk ternyata punya kakak. Kakaknya berwarna ungu, tinggal di Neraka. Jauh dari Hawk yang ada di bumi.



rock lee


4. Rock Lee (Naruto SD)


Rock Lee yang ada di Naruto dan Rock Lee di Naruto SD ini sama. Cuma di anime Naruto SD, ia digambar dengan versi yang lebih menggemaskan. Naruto SD adalah anime Naruto dengan pemeran karakter yang sama, hanya saja isinya 100% komedi. Pemeran utama sendiri adalah Rock Lee, bukan Naruto.


naruto dan lee yang tampan

Bersama dengan Tenten, Nichi dan Lee, mereka bakal ngelawak gila-gilaan di anime ini. Ada banyak sekali tingkah-tingkah konyol Lee di sini. Seperti kekonyolannya saat memperjuangkan cintanya pada Sakura, meniru jutsu hentai Naruto tapi selalu tidak berhasil, meniru jurus mata Byakugan Nichi tapi yang dia lakukan hanya memelototkan matanya sampai urat-urat matanya keluar.


byakugan!

Episode paling lucu dari Naruto SD ini adalah saat Rock Lee dan Guru Gay, menyamar menjadi anggota Akatsuki. Anggota Akatsuki yang biasanya serius, di sini mereka ngelawak parah.

Saya ngakak parah kalau lihat episode ini.


tuan shin

5. Shinchan (Shinchan)


Suaranya lucu, tingkahnya konyol, imut, sayangnya dia mesum suka menggoda wanita dewasa. Padahal dia kan masih TK.


bocah mesum

Tingkah laku Shinchan selalu berhasil buat geleng-geleng, dia anak kecil aneh yang sok dewasa. Pernah pada suatu episode dia berniat kabur dari rumah, ia sudah siap membawa barang-barang pentingnya. Ibunya sampai khawatir, tapi ternyata dia sebenarnya hanya kabur dari kamar. Lalu tinggal di gudang.


anak bebek


Anime Shinchan paling seru ditonton setelah versi dubbing Bahasa Indonesia. Kalau nonton versi Jepang agak kurang masuk.


Susah menjelaskan bagaimana lucunya mereka. Yang jelas, setiap melihat salah satu dari mereka di layar HP, televisi atau di jalanan, rasanya suasana hati tiba-tiba jadi bahagia. 


lupi dan choper

Meski ada banyak daftar karakter anime lucu di sini, tapi sebenarnya hanya ada 2 hal yang Saya anggap imut. Yang lainnya hanya lucu.


Ada 2 hal imut di dunia ini (terlepas dari pembahasan anime), satu adalah Tony Tony Chopper dan kedua adalah kucing.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *